Parang Tambung- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar menggelar kuliah tamu dengan menghadirkan Michael Wollrath dari Dosen dari Martin Luther University Halle-Wittenberg (MLU). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Teater Gedung FMIPA UNM dan dihadiri oleh 78 orang peserta, yang terdiri atas mahasiswa, dosen, dan pimpinan jurusan di lingkungan FMIPA UNM. Dekan FMIPA UNM, Drs. Suwardi Annas, M.Si., Ph.D., hadir dan membuka kegiatan secara resmi (7/6).
Dalam sambutannya, Dekan FMIPA UNM mengapresiasi kesediaan Michael Wollrath untuk berbagi ilmu melalui kegiatan kuliah tamu tersebut. Selain menjelaskan temuan risetnya tentang Arapaima gigas di Asia Tenggara, Michael Wollrath yang merupakan dosen dari Dosen dari Martin Luther University Halle-Wittenberg (MLU) juga memaparkan detail proposal kerja sama dengan FMIPA UNM. Salah satu kegiatan kerja sama yang dipaparkan adalah pertukaran pelajar antara FMIPA UNM dan MLU.
Selama sesi diskusi, peserta kuliah umum banyak menanyakan detail program pertukaran pelajar antara MLU dan FMIPA UNM yang direncanakan dapat terlaksana pada tahun 2022 mendatang. “Program pertukaran pelajar ini tidak mensyaratkan skor TOEFL tertentu. Namun, diharapkan memiliki kemampuan bahasa Inggris minimal Level B2. Jika Kondisi Covid-19 membaik, diharapkan kegiatan pertukaran pelajar dapat dilaksanakan secara luring.” Ungkap Michael Wollrath.