Workshop Area Manajemen Perubahan FMIPA UNM “Peran Security dalam Mewujudkan Pelayanan, Keamanan, Ketertiban, dan Kenyamanan dalam Kampus”

Makassar, FMIPA UNM- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Makassar mengadakan Workshop keempat Area Manajemen Perubahan FMIPA UNM dengan Tema “Peran Security dalam Mewujudkan Pelayanan, Keamanan, Ketertiban, dan Kenyamanan dalam Kampus” merupakan rangkaian kegiatan dalam Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) FMIPA UNM (26/3).

Workshop keempat dilaksanakan di Gedung Menara FMIPA UNM Lantai 3 dengan menghadirkan Narasumber Kompol Irwan Tahir, S.E., M.Si selaku Kapolsek Tamalate Polrestabes Makassar, 12 Security sebagai peserta utama, Pimpinan FMIPA UNM, Dekan dan Wakil Dekan dari Fakultas Teknik dan Seni, Dosen-Dosen FMIPA UNM dan Tim Pembangunan ZI Area Manajemen Perubahan dengan tujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada Security guna memberikan pelayanan yang aman, tertib dan nyaman bagi segenap warga FMIPA UNM.

“Keamanan, Ketertiban dan Kenyamanan adalah sebuah kebutuhan bagi Civitas Akademik FMIPA UNM” Ujar Drs. H. Syukri Nyompa, S.H., M.Pd., Ph.D selaku ketua Panitia. Selain itu, pada sambutan yang diberikan Dekan FMIPA UNM “Perlu dilakukan sebuah pelayanan yang prima dalam meningkatkan kualitas manajemen di FMIPA UNM, oleh karena itu, peran security adalah salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan” Ujarnya.

(Doc. Penyampaian Materi oleh Kompol Irwan Tahir, S.E., M.Si selaku Kapolsek Tamalate Polrestabes Makassar)

Pada penyampaian materi yang dibawakan Narasumber “Mengayomi warga kampus dapat dengan maksimal dan adem dengan sapa, senyum dan salam” Ujarnya pada Security FMIPA UNM.

(Doc. Foto bersama dengan Kompol Irwan Tahir, S.E., M.Si selaku Kapolsek Tamalate Polrestabes Makassar)

Translate »